IPA BAB 6 : JANTUNG KORONER [ GANGGUAN / KELAINAN PADA SISTEM PEREDARAN DARAH DAN UPAYA MENCEGAH SERTA MENANGGULANGINYA ]
Jantung koroner adalah penyakit jantung yang disebabkan oleh penumpukan kolesterol, lemak, atau zat lainnya pada dinding pembuluh darah.Penyakit jantung koroner adalah penyakit yang secara medis disebut juga penyakit jantung iskemik. Penyakit ini termasuk salah satu penyebab kematian tertinggi di Indonesia. Sekitar 35 persen kematian penduduk Indonesia disebabkan oleh penyakit jantung. Menurut Federasi Jantung Dunia, angka kematian akibat penyakit jantung koroner di Asia Tenggara mencapai 1,8 juta kasus pada 2014.
Penyebab Jantung Koroner
- Aterosklerosis karena penumpukan kolesterol.
- Kebiasaan Merokok
- Diabetes
Pencegahan Jantung Koroner
- Mengetahui tekanan darah secara rutin dan jaga agar tekanan darah dalam angka yang normal (<130/90 mmHg)
- Olahraga teratur
- Jangan merokok
- Kontrol kadar gula darah
- Kontrol kadar kolestrol dan trigliserid
- Mengonsumsi banyak buah dan sayuran
- Menjaga berat badan yang sehat
- Hindari stres berlebih
Komentar
Posting Komentar